Daftar perusahaan penerima dijepang bidang agrobisnis pertanian | lowongan kerja magang ke jepang resmi depnaker nonimm terbaru 2022

Daftar perusahaan penerima dijepang bidang agrobisnis pertanian

Kenshusei.com ~ Negara Jepang sangat dikenal dengan industri pangan dan agrobisnisnya.

Daftar perusahaan penerima dijepang bidang agrobisnis pertanian
 Sistem pertanian di Jepang sudah menjadi rahasia umum di seluruh dunia mempunyai sistem kerja yang baik. Pantas saja jika pertanian di Jepang sangat berkembang pesat. Pemerintah Jepang menerapkan empat pilar pembangunan pertanian Jepang yang salah satunya adalah farm size expansion. Kebijakan ini bertujuan agar kepemilikan lahan pertanian semakin bertambah dari empat hektar menjadi 15–20 hektar untuk setiap keluarga petani. Kemajuan pertanian Jepang juga bisa dilihat dengan berkembangnya sistem pertanian urban. Bahkan pertanian urban di Jepang kini menjadi andalan untuk memasok produk-produk pertanian yang segar, sehat, dan cepat. Meskipun dikenal sebagai negara agraris, nyatanya pertanian di Indonesia belum bisa bersaing dengan Jepang. Kekayaan sumber daya alam Indonesia menjadi modal utamanya untuk bisa bersaing. Berikut empat sistem yang membuat pertanian Jepang sangat maju.

1 .Teknologi pertanian yang canggih

Teknology pertanian jepang

Kuatnya industri otomotif di Jepang berdampak pada pertanian. Sistem pertanian di Jepang telah menggunakan teknologi yang canggih. Untuk menanam, menyirami, hingga memanen, petani Jepang telah dibantu dengan mesin. Jika di Indonesia membajak sawah masih menggunakan bajak tunggal, di Jepang membajak telah menggunakan bajak enam sehingga 1-2 jam telah selesai.
Rencananya, Pemerintah Jepang di bawah Departemen Pertanian akan membangun sebuah inovasi pertanian masa depan yang mana menggunakan sistem kecanggihan robot. Dream Project, itulah sebutan proyek pertanian yang menggunakan sistem kecanggihan robot. Nantinya pertanian dengan menggunakan sistem robot ini akan berupa traktor tanpa awak serta sebuah robot yang berperan sebagai robot penanam dan pemanen.Untuk masalah hama pertanian, Dream Project menggunakan teknologi lampu LED yang berfungsi untuk menghalau hama yang bisa merusak lahan pertanian atau bisa di fungsikan sebagai pengganti dari pestisida.Dream Project akan menggarap sekitar 242 hektar lahan pertanian dan akan menghabiskan dana sekitar 4 milyar Yen atau sekitar Rp.500 milyar. Proyek pertanian baru ini di perkirakan akan selesai dalam kurun waktu 6 tahun mendatang. Dengan adanya proyek pertanian yang menggunakan sistem kecanggihan robot ini, maka semakin membuktikan bahwa jepang merupakan salah satu negara yang mempunyai sistem canggih di bidang pertanian.


2.Perhatian pemerintah yang tinggi terhadap pertanian Di Jepang,

pertanian benar-benar diperhatikan oleh pemerintah. Tata niaga pertanian Jepang telah diatur sedemikian rupa, salah satunya adalah masalah tumbuhan yang ditanam petani. Apa yang ditanam sudah diatur sesuai dengan permintaan pasar.

3. Harga produk pertanian yang terkontrol
Pemerintah juga turut campur tangan terhadap harga produk pertanian. Kebanyakan hasil pertanian dibeli oleh pemerintah sehingga pemerintah bisa mengendalikan harga yang layak.

4. Lahan pertanian yang dimiliki tiap petani luas
Jangan bayangkan lahan pertanian di Jepang seperti di Indonesia yang tiap petani hanya memiliki sepetak atau dua petak sawah. Di Jepang, seorang petani biasa memegang 7-10 hektar sawah. Sawah yang dimiliki satu keluarga di Jepang diwariskan dengan cara tidak dibagi-bagi seperti yang terjadi di Indonesia. Setiap keluarga, hanya ada satu anak yang akan mewarisi lahan pertanian. Anak yang benar-benar ingin menjadi petani yang akan dipilih untuk mewarisi lahan pertanian. Sedangkan anak lainnya akan menerima warisan dalam bentuk lain.

Di Jepang, musim hujan terjadi setiap tahun sekali, sungai-sungai relatif pendek dan berarus deras, tidak menghasilkan daerah genangan air (floodplains) yang luas seperti daerah Asia lainnya, maka masyarakatnya membuat fasilitas penyimpanan dan mengkontrol distribusi air sebagai pra kondisi tumbuhnya padi. Di sini penyebaran usaha tani padi diawali dengan kebutuhan buruh dan sumberdaya yang diperlukan tidak hanya untuk meratakan tanah, tetapu juga pembangunan dam, reservoirs, dan sistem saluran. Usaha tani ladang juga dikembangkan seperti kacang-kacangan, buah, sayuran, dan tanaman perkebunan, terutama di daerah tinggi, yang tidak sesuai dengan usaha tani padi. Peternakan relatif jarang, karena tidak sesuai dengan lingkungan pegunungan dan lembab. Masyarakat jepang sendiri pada umumnya vegetarian. Sumber protein mereka adalah kacang-kacangan terutama kedelai, dan ikan.
Pada awal 1900-an pemerintah membentuk
Japan Agriculture Cooperative (JA Cooperative) atau sejenis koperasi pertanian di Indonesia.

Bagi anda yang berminat untuk magang dan bekerjadi jepang berikut adalah daftar perusahaan penerima di jepang bidang Agrobisnis :

- ISHITUKA FARM Lokasi Penempatan : JAPAN

- JOUSOU HIKARI NOUGYOU KYODO KUMIAI Lokasi Penempatan : IBARAKI

- IBARAKI MUTSUMI NOUGYOU KYOUDOU KUMIAI Lokasi Penempatan : IBARAKI

- IMAI DAIKI FARM Lokasi Penempatan : NAGANO

- NEOGREEN Lokasi Penempatan : NAGANO

- HAYASHI KINICHI FARM Lokasi Penempatan : NAGANO

- SAHARA NOBUYUKI FARM Lokasi Penempatan : NAGANO

- YUURI FARM Lokasi Penempatan : NAGANO

- NJE Lokasi Penempatan : KAGAWA

- Fakuta Farm (Industri Agrobisnis/Peternakan Ayam )

- KUWABARA FARM JAPAN

- KABUSHIKI KAISHA ISEKISHIGENOBUSEISAKUSHO JAPAN

- NIPPON HOIST CO., Ltd. JAPAN

- CHIYODA KOUGYO KABUSHIKI KAISHA JAPAN

- TUREISHIGUMI Co.,Ltd. HIROSHIMA

- NARUKAWASOKO CO.,LTD MIE

- KOUSHIN KOUGYOU CO., LTD. IWATE

- KANEKIKOUGYOU CO.,LTD GIFU

- NARUTAKI KOGYO Ltd. HIROSHIMA

- SANYO SENPAKU DENKI CO., LTD. HIROSHIMA

- NITTO SOGYO CO., Ltd HYOGO

- IWANAGA KOGYO CO., LTD. NAGASAKI

- SANKO KOGYO CO., LTD. FUKUOKA

- TAKAZAWA SHOKUHIN TOYAMA

- TMO JAPAN Ltd. HIROSHIMA

- KABUSHIKIKAISHA HINODEYA IBARAKI

- KABUSHIKIKAISHA MITSUMOTO KOGYO SHIZUOKA

- YUGENKAISHA AGURI FACTORY IBARAKI

- YUGENKAISHA WATANABE KOGYO KANAGAWA

- YUGENKAISHA TAISEI KOGYO MIYAGI

- KABUSHIKIGAISHA TAKAETSUSANGYO IBARAKI

- YUGEN KAISYA UMEDA KOUMUTEN IBARAKI

-YUGENGAISHA HAKUTA IBARAKI

-YUGENKAISHA YOSHIMURAKOUGYOU SHIZUOKA

- YUGENKAISHA ASUKURU KEY MIYAGI

- YUGEN KAKAISHA HARADA TOSO SHIZUOKA

- KABUSHIKIKAISHA TOMITA NOUEN IBARAKI

- AITD SHIZUOKA

- TOMIYAMA INDUSTRIAL JAPAN

- TEC TAKAHASHI Co.Ltd JAPAN

- YUUGEN KAISHA HIGA TEKKIN TOKYO

- YUUGEN KAISHA TSUYUKUBO TEKKIN TOKYO

- HARIKAE TEKKIN KOGYO KABUSHIKI KAISHA TOKYO

- KABUSHIKI KAISHA YUUKEN KANAGAWA

- KABUSHIKI KAISHA YASUDA TEKKIN KOGYO SAITAMA

- KABUSHIKI KAISHA KENYU TOKYO

- KABUSHIKI KAISHA AKIBA KASETSU TOKYO

- ISHIHARA DENGYOH CO., Ltd TOYAMA

- KABUSHIKIGAISHA HIKARIREJIN KOGYO JAPAN

Mengapa begitu ingin Indonesia memperoleh ilmu pertanian di jepang? Karena semua hasil produk pertanian, perkebunan dan sebagainya dari Jepang memiliki hasil yang sangat baik, bukan sekedar baik saja.

Pengembangan bioteknologi misalnya, mungkin terbaik di dunia, ada di Jepang. Ilmu tersebut bagi TKI dapat mempelajari dengan tekun dan baik lalu diterapkan di Indonesia yang telah memiliki tanah dengan unsure yang lebih baik ketimbang tanah di Jepang.

Jangan heran apabila hasil panen Jepang, beras legit dengan nama Koshihikari, menjadi buruan orang China saat ini. Mereka membeli dari Jepang dijual di China. Mahal sekali pun pasti dibeli orang Cina yang saat ini memiliki perkembangan ekonomi 11 persen tertinggi di dunia. Sebagai catatan, 5 kilogram beras Koshihikari Jepang sekitar Rp.500.000,- atau berarti 1 kilogram beras tersebut sekitar Rp.100.000,-.

Jangan heran pula banyak orang Indonesia kalau pulang ke negeri Nusantara ini membawa oleh-oleh beras Jepang dan disambut sangat bahagia oleh keluarganya. Mengapa? Beras Jepang adalah yang terbaik di dunia, sangat legit, seperti makan ketan saja. Semua itu berkat pengembangan ilmu bioteknologi mereka, akhirnya dapat mengubah tanahnya lebih baik dan menghasilkan padi yang terbaik di dunia.

Produk lain misalnya buat juag sangat bagus di Jepang. Satu contoh buah melon. Selama hampir 50 tahun usia penulis, setelah keliling ke berbagai negara, sekali pun belum pernah makan buah melon seenak buatan Jepang. Tidak heran satu buah melon Jepang ada yang berharga Rp.2,000,000 (dua juta rupiah).

Seorang ahli buah melon di Bali, penulis tantang untuk memperlihatkan buah melon terbaiknya. Setelah mencicipi yang dia sebut sebagai yang terbaik, tetap saja kalah dengan buah melon Jepang. Bukan hanya soal kadar manis, tetapi buah melon Jepang dimakan terasa seorang memiliki daging, kekenyalan yang enak untuk dimakan, wangi, harum, serta manis yang baik, rasa manis yang baik.

Melihat kemampuan teknologi yang luar biasa baik di Jepang, memang hasil pertanian, perkebunan (buah) dan sebagainya dapat dipasarkan ke luar Jepang dengan harga baik (tidak mahal tidak murah). Kalau demikian negara lain mencoba mencuri ilmu dan teknologi Jepang? Silakan coba saja. Yang jelas Jepang tidak akan dengan mudah memberikan penemuan atau ilmunya ke orang bukan Jepang karena mereka melakukan penelitian bertahun bahkan puluhan tahun dengan biaya yang tidak kecil.

Jangan heran apabila biaya riset dan pengembangan (R&D) Jepang bisa mencapai 30 persen dari sales yang dihasilkan sebuah perusahaan. Cukup besar memang biaya atau anggaran untuk sebuah penelitian dan pengembangan produk Perusahaan.

Dengan demikian, melihat kemampuan tersebut, apalagi Jepang telah sanggup memperbaiki tanahnya yang kurang subur menjadi tanah subur, rasanya bukan tidak mungkin di masa depan Jepang akan menekankan ke sector pertanian, perkebunan, buah-buahan, sayur dan sebagainya.

Namun demikian ada sedikitnya dua kelemahan yang pasti tidak dapat dipenuhi Jepang yaitu perubahan cuaca alam yang di luar kuasa manusia. Jepang memiliki empat musim. Kalau perubahan kacau maka tumbuhan, buah, sayur dan sebagainya akan kacau pula pertumbuhan dan perkembangannya.

Hal lain yang pasti tak bisa dipenuhi Jepang adalah tenaga kerja, karena jumlah manusia Jepang sudah sangat sedikit saat ini dan terus semakin sedikit. Berarti orang asing harus dimasukan ke Jepang.

Kesempatan itu terbuka luas apabila orang asing bisa berbahasa Jepang seperti diungkapkan mantan Menlu Jepang Toshihiko Komura Kamis, 1 Mei 2008, bahwa ada kemungkinan visa ke Jepang jangka waktunya menjadi lebih panjang terutama bagi yang pintar berbahasa Jepang. Karena itu para TKI, silakan belajar bahasa Jepang dengan baik mulai sekarang. Hati-hatilah, kita bersaing dengan tenaga kerja negara lain. Gambatte kudasai. Faitou!kata orang Jepang.

Berikut Persyaratan dan Prosedur Pendaftaran Magang dan kerja di jepang bidang Pertanian
simak Job Magang kerja ke jepang bidang Agrobisnis

demikian info tentang Daftar perusahaan penerima dijepang bidang agrobisnis pertanian semoga bisa menambah wawasan dalam pengembangan produksi pertanian di Indonesia
salam,

Content by : Dagangku corps ~lowongan kerja magang ke jepang resmi depnaker nonimm terbaru 2022

you are reading information Daftar perusahaan penerima dijepang bidang agrobisnis pertanian which contains about lowongan kerja magang ke jepang resmi depnaker nonimm terbaru 2022 >> Kenshusei.com Magang Jepang : please share this article if it is useful.

Blog, Updated at: June 10, 2021

Petunjuk Pendaftaran Magang Jepang Simak Videonya

This website is protected by DMCA